Mengenal Kemampuan Pegasus, Spyware WhatsApp yang Bikin Heboh

Hasil gambar untuk whatsapp 

Jakarta - Spyware Pegasus buatan NSO Group kembali naik daun setelah Facebook menggugat perusahaan asal Israel tersebut. Seperti apa sih kemampuan spyware itu?

Facebook dalam gugatan tersebut mengungkap sejumlah kemampuan Pegasus yang bisa geleng-geleng kepala karena kencanggihannya. Mereka pun mengungkap kalau setidaknya ada 1.400 orang yang menjadi target dalam serangan oleh Pegasus tersebut.

Gugatan ini muncul setelah Facebook melakukan investigasi bersama Citizen Lab, sebuah kelompok pemantau independen yang pertama menyadari adanya celah keamanan WhatsApp yang bisa dieksploitasi ini.

Facebook menyebut Pegasus menyusup melalui fitur video call dan panggilan telepon WhatsApp. Setelah disusupkan, Pegasus bisa mengeksekusi kodenya di dalam ponsel si korban.

Dalam gugatannya, Pegasus disebut mempunyai kemampuan mata-mata dalam tiga level. Yaitu data ekstraksi, pemantauan pasif, dan pengumpulan data secara aktif, demikian dikutip dari Times of India, Sabtu (2/11/2019).

"Pegasus didesain, salah satu bagiannya, untuk mengintersepsi komunikasi yang dikirim dan diterima dari perangkat, termasuk komunikasi melalui iMessage, Skype, Telegram, WeChat, Facebook Messenger, WhatsApp, dan lainnya," tulis WhatsApp dalam keterangannya.

Ini berarti sebenarnya Pegasus tak cuma menginfeksi WhatsApp, melainkan juga bermacam aplikasi pengiriman pesan populer lain. Tak cuma itu, Pegasus pun bisa menyusup tanpa jejak, dengan konsumsi baterai yang minimal agar tak menimbulkan kecurigaan.

"(Pegasus) tak meninggalkan jejak, konsumsi baterai, memori dan penggunaan data yang minimal, serta mempunyai opsi untuk menghapus diri sendiri yang bisa digunakan setiap saat," tambah WhatsApp.

32 Responses to "Mengenal Kemampuan Pegasus, Spyware WhatsApp yang Bikin Heboh"

  1. Kecanggihan pegasus sangat hebat karena bisa mengetahui celah dari whatsap dan whatsap harus lebih meningkat kan keamanan dan menutup celah agar susah untuk dieksploitasi

    ReplyDelete
  2. Ini sangat membantu dengan keamanan aplikasi WhatsApp tersebut

    ReplyDelete
  3. Pegasus sangat canggih semoga akan ada perbaikan di keamanan supaya tidak memberikan celah bagi penyusup

    ReplyDelete
  4. Sepertinya bukan kemampuan yang diragukan.. keren

    ReplyDelete
  5. Sangat membatu sekali karena Whatshap termasik aplikasi yang paling banyak di gunakan

    ReplyDelete
  6. Whatsapp harusnya meningkatkan patch security-nya.

    ReplyDelete
  7. Pegasus sangat canggih dan hebat.

    ReplyDelete
  8. Memang WhatsApp sangat baik dan juga bermanfaat untuk berkomunikasi tetapi fitur keamanannya perlu di tingkatkan lagi agar tidak ada penyusup lagi.

    ReplyDelete
  9. Pegasus sanagat hebat karena bukan hanya minginfeksi WhatsApp saja tapi juga bermacam aplikasi pengiriman pesan populer lain

    ReplyDelete
  10. Sepertinya apk whatsapp harus ditingkatkan lagi dalam keamanan nya.

    ReplyDelete
  11. Pegasus ini sangat mengancam dan membuat takut, salah satu aplikasi berisi privat chat & data bisa di akses mereka

    ReplyDelete
  12. Pegasus ini sangatlah mengancam dan untuk aplikasi keamanannya harus ditingkatkan lagi

    ReplyDelete
  13. Sebuah aplikasi memang tidk dpt terhindar dasi adanya sebuah bug.

    ReplyDelete
  14. Saya harap aplikasi digunakan sebaik mungkin dan tidak di salah gunakan

    ReplyDelete
  15. Keamanan aplikasi Whatsapp lebih ditingkatkan

    ReplyDelete
  16. Untuk keamanannya harap ditingkatkan lagi karena para peretas mempunyai banyak cara untuk meretas sebuah aplikasi baik itu lewat Malware maupun lewat spyware ini mereka mengambil data seseorang untuk keperluan mereka sendiri.

    ReplyDelete
  17. Sepertnnya aplikasi WhatsApp harus lebih di tingkatkan lagi dri segi keamanan dan lain sebagainya supaya lebih nyaman untuk para pengguna

    ReplyDelete
  18. WhatsApp Lenin baik tinggakat lagi dari segi keamananan dan lain Nyaaaa. Agar tebih terjaga keamanan nyaa

    ReplyDelete
  19. Untuk keamanan harus di tingkatkan

    ReplyDelete
  20. Semoga keamanannya lebih di tingkatkan lagi

    ReplyDelete
  21. Untuk keamanannya mungkin bisa lebih di tingkatkan lagi

    ReplyDelete
  22. Keamanan nya harus di tingkatkan lagi

    ReplyDelete
  23. Karena adanya kemampuan pegasus jadi Kita bisa mengetahui tentang keamanan suatu aplikasi

    ReplyDelete
  24. Kemampuan pegasus sangat hebat sekali semoga aplikasi WhatsApp keamanan nya lebih ditingkatkan lagi

    ReplyDelete
  25. Sebaiknya sistem keamanan nya harus lebih di tingkatkan

    ReplyDelete
  26. Lebih tingkatkan sistem keamanan nya agar lebih baik

    ReplyDelete
  27. Keamanan whatsApp lebih ditingkatkan kembali agar pihak ketiga tidak dapat membaca atau mendengarkannya

    ReplyDelete
  28. Sebaiknya aplikasi whatsapp ini perlu di tingkatkan lagi terhadap keamanannya

    ReplyDelete